Friday, February 6, 2009

 

Belajar menulis

Aku ingin menulis, tapi apa yang harus kutulis kemudian ketika kubuka ymail ku kubaca e-mail dari sekolah menulis ingin juga sih ikutan sekolah menulis, tapi bagaimana dengan waktunya belajar menulis itu, bagaimana mengaturnya? sementara masih pagi sudah berangkat kerja dan pulang petang, malam ronda dipos belakang. ngantuk tidur dan kerja lagi... wah gak ada habis-habisnya kalo hidup ini terus dituruti.

Akhirnya kutulis aja apa yang ingin aku tulis, seperti inilah jadinya ha ha ha...
Tulisan ini ngawur memang, tapi biarin aja wong namanya juga belajar menulis. Kan ada yang bilang 'kalau ingin mengerjakan sesuatu yang baik, kerjakanlah' jangan dipersulit dengan memikirkan bagaimana nanti, jika begini, kalau begitu dan lain-lain. Kan judulnya juga mengerjakan yang baik ha ha ha.

Tulisan ini sangat jelek dan tidak berbobot, biarin aja emang gua fikirin, yang penting hati saya senang sudah bisa menghasilkan tulisan. Maaf aja kalau anda merasa tidak bermanfaat untuk membacanya, sekali lagi mohon maaf kalau anda juga sudah terlanjur baca.

Saya menulis ini saat saya istirahat siang, karena lagi lapar maka tulisannya ngawur.
Ok salam sukses buat anda semua!

Labels: ,


Comments:
Sama dengan saya, bang. Saya juga masih terus belajar. Yang abang lakukan ini juga cara belajar yang dianjurkan, rutin menulis meskipun hanya sebait setiap hari. Mampir ke tempat saya, tolong kritik dan sarannya juga ya?
 
Post a Comment

Subscribe to Post Comments [Atom]





<< Home

This page is powered by Blogger. Isn't yours?

Subscribe to Posts [Atom]